Ketentuan Kirim Tulisan

kirim tulisan

Partai Literasi mewadahi kreaktivitas atau karya tulisan dari anggota maupun pembaca umum. Seperti semangat komunitas untuk membantu menyuarakan pentingnya berliterasi di era teknologi informasi. Dengan membaca kita mengenal dunia dan dengan menulis kita dikenal dunia.

Karena Partai Literasi merupakan komunitas non-profit, sementara belum menyediakan honorarium bagi pengirim tulisan. Harapannya, pengurus bisa mencari ide memberikan apresiasi kepada penulis ke depannya.

Ketentuan Umum

Setiap karya yang dikirimkan kepada website Partai Literasi, meliputi esai atau opini, cerpen, puisi, dan resensi harus merupakan karya asli, bukan saduran atau plagiat.

Pengiriman dalam bentuk lampiran, bukan meletakkan di badan email.

Sertakan atribusi (biodata singkat) di bawah teks karya.

Jika karya yang dikirim kepada website Partai Literasi tidak dimuat selama seminggu, karya tersebut dapat dikirim ke media yang lain.

Ketentuan Khusus

Esai

Tema: berkaitan literasi.

Literer dan dapat dipertanggungjawabkan.

Panjang esai 500 – 1.000 kata

Cerpen

Tema bebas.

Panjang cerpen 700 – 1.200 kata.

Gaya penceritaan bebas.

Sajak

Tema: bebas.

Genre: bebas.

Panjang sajak: Sekurang-kurangnya mengirim 5 sajak.

Resensi

Sertakan foto peresensi buku dan buku yang diresensi.

Jenis buku yang diresensi: bebas.

Panjang resensi 500 - 1.000 kata.

 

Tulisan dapat dikirim ke email: partailiterasi@gmail.com

Post a Comment

0 Comments